Analisis Kelayakan LoRa Untuk Jaringan Komunikasi Sistem Monitoring Listrik Di Politeknik Negeri Samarinda
Abstract
Abstrak- Di Politeknik Negeri Samarinda akan dibangun sebuah sistem jaringan monitoring konsumsi energi listrik di tiap gedung. Untuk membangun jaringan komunikasi sistem monitoring diperlukan sistem komunikasi yang dapat bekerja dengan baik. Dengan mempertimbangkan luas Politeknik Negeri Samarinda yang sebesar 10 hektar dan jarak antara gedung yang cukup jauh, salah satu teknologi radio yang dapat digunakan adalah LoRa (Long Range). Walaupun LoRa diklaim dapat mencapai jarak hingga 20-30 kilometer pada kondisi line of sight (LoS), kondisi kampus Politeknik Negeri Samarinda yang berbukit-bukit dan penuh gedung bertingkat bisa menyulitkan jaringan komunikasi yang akan dibentuk. Pada penelitian ini dilakukan pengukuran link komunikasi LoRa untuk mengetahui apakah ia layak digunakan pada jaringan monitoring di Politeknik Negeri Samarinda. Kelayakan dinilai berdasar parameter RSSI, SNR, dan packet loss (PL) yang diperoleh dari hasil pengukuran pada unit receiver yang diletakkan dalam beberapa gedung, dengan sinyal yang dipancarkan dari unit sender yang dipasang di luar gedung Laboratorium Teknik Elektro. Penelitian dilakukan dengan menggunakan dua jenis frekuensi LoRa yaitu 433 MHz dan 915 MHz. Walaupun sesuai keputusan Menkominfo alokasi frekuensi kerja LoRa di Indonesia adalah 915 MHz, penelitian pada frekuensi kerja 433 MHz juga dilakukan sebagai pembanding unjuk kerja. Dari hasil pengukuran, tampak bahwa baik pada frekuensi 433 MHz maupun 915 MHz, nilai RSSI yang lebih besar dari -120 dB dan SNR yang lebih besar dari -20 dB, juga nilai PL yang lebih kecil dari 3%, menunjukkan bahwa teknologi LoRa untuk digunakan sebagai jaringan komunikasi sistem monitoring di Politeknik Negeri Samarinda. Juga diperoleh bahwa performa LoRa dengan frekuensi kerja 433 MHz lebih baik dibanding LoRa dengan frekuensi 915 MHz. Begitu juga, hasil yang diperoleh dari antenna Yagi-Uda, umumnya lebih baik dan konsisten dibanding hasil yang diperoleh dari antenna rubber duck.
Kata Kunci : LoRa, RSSI, SNR, Packet Loss.
Full Text:
PDFReferences
J. Petäjäjärvi, K. Mikhaylov, A. Roivainen, T. Hänninen, dan M. Pettissalo, "On the coverage of LPWANs: Range evaluation and channel attenuation model for LoRa technology", Prosiding The 14th International Conference on ITS Telecommunication 2015(ITST 2015), Copenhagen, Denmark, Dec. 2- 4 2015.
LoRa Alliance, "A technical overview of LoRa® and LoRaWAN™", San Ramon, California, 2015.
P. Devi, D. Istianti, S.Y. Prawiro, N. Bogi, A. Karna, dan I. A. Nursafa, "Analisis performansi teknologi akses LPWAN LoRa Antares untuk komunikasi data end node", Prosiding The 11 Conference on Informtaion Technology and Electrical Engineering 2019 (CITEE 2019), Yogyakarta, Indonesia, Jul. 24-25 2019.
H. Arijuddin, A. Bhawiyuga, dan K. Amron, "Pengembangan sistem perantara pengiriman data menggunakan modul komunikasi LoRa dan protokol MQTT pada wireless sensor network", Jurnal Pengembangan Teknologi Informasi dan Ilmu Komputer Vol. 3 No. 2 (JPTIIK), Jan. 2019.
F.N. Aroeboesman, M.H.H. Ichsan, R. Primananda, "Analisis kinerja LoRa SX1278 menggunakan topologi star berdasarkan jarak dan besar data pada WSN ", Jurnal Pengembangan Teknologi Informasi dan Ilmu Komputer Vol. 3 No. 4 (JPTIIK), Jan. 2019.
E. Murdyantoro, I. Rosyadi, dan H. Septian, "Studi performansi jarak jangkauan LoRa OLG01 sebagai infrastruktur konektivitas nirkabel IoT", Jurnal Dinamika Rekayasa Vol. 15 No. 1, pp. 47-56, 2019.
A.F. Isnawati, I. Susanto, dan R.A. Purwanita, "Analisis jarak terhadap redaman, SNR (Signal To Noise Ratio), dan kecepatan download pada jaringan ADSL ", Jurnal Infotel Vol. 2 No. 2, Nov. 2010.
H. Fahmi, "Analisis QoS (Quality of Service) pengukuran delay, jitter, packet lost dan throughput untuk mendapatkan kualitas kerja kerja radio streaming yang baik", Jurnal Teknolgi Informasi dan Komunikasi Vol. 7 No. 2, pp. 98-105, Dec. 2018.
A. Malik, L.M. F. Aksara, dan M. Yamin, "Perbandingan metode simple queues dan queues tree untuk optimasi manajemen bandwidth menggunakan Mikrotik (Studi kasus: Pengadilan tinggi agama Kendari)", Jurnal Semantik Vol. 3 No. 2, 2017.
-----, Arduino. [Online]. https:www.arduino.cc.
K. Ch. S. Kavya, S. K. Kotamraju, dan S. Sukumar, "Comparative analysis of Slim Jim antenna for ham radio applications", ARPN Journal of Engineering and Applied Sciences Vol. 9 No. 10, Oct. 2014.
F. Thalib dan M. P.A. Panggabean, "Perancangan dan realisasi antena Yagi empat elemen untuk frekuensi kerja 142 MHz", Prosiding Seminar Nasional Teknoin 2010, Yogyakarta, Dec. 11 2010.
G.P. Robinson, "Antenna synthesys through characteristic modal analysis for small unmanned aerial system application", Thesis, University of Oklahoma, 2019.
M0UKD, “Slim Jim and J pole calculator”, [Online], https://m0ukd.com/calculators/slim-jim-and-j-pole-calculator.
Technical Marketing Workgroup, “LoRaWAN, what is it? A technical overview of LoRa and LoRaWAN”, White paper, LoRa Alliance, Nov. 2015.
Refbacks
- There are currently no refbacks.